2013/09/30

Keindahan Pesisir Pantai Losari Makassar

pantai losari

Pantai Losari merupakan salah satu objek wisata di Makassar, Propinsi Sulawesi Selatan. Pantai Losari ini juga merupakan ikon kota Makassar sendiri. Pantai ini terletak di jalan Penghibur kota Makassar. Tidak seperti pantai-pantai pada umumnya yang berpasir putih yang bisa digunakan untuk bermain pasir di pantai, di sepanjang bibir pantai Losari ini sudah dibangun tanggul dari beton untuk menahan air laut.Pantai Losari ini menjadi tujuan utama masyarakat kota Makassar untuk menghabiskan waktu luang seperti jogging atau olah raga di pagi hari dan wisata kuliner serta melihat sunset pada sore harinya. Karena di sepanjang pantai Losari ini berjejer warung tenda yang panjangnya sekitar 1 kilometer bahkan ada yang menjulukinya sebagai warung terpanjang di dunia. Suasana pada sore hari di pantai ini sangat ramai sekali, kebanyakan pemuda-pemudi yang sedang menikmati romantisme keindahan matahari terbenam di pantai ini.Di sebelah selatan anjungan pantai Losari terdapat kafe dan restoran terapung yang menggunakan kapal tradisional Bugis yaitu "Phinisi". Disini sobat bisa menikmati berbagai jenis kuliner laut dengan harga berkisar antara 7.500 sampai 25 ribu rupiah per porsi. Jangan lewatkan juga untuk mencicipi kuliner khas pantai Losari ini yaitu pisang Epe yaitu pisang yang dibakar lalu diberi gula merah cair. Pasti mantap. Selain itu juga ada makanan khas Makassar lainnya seperti Coto Makassar, Pisang Ijo, Sop Konro, Pallu Butung.Untuk fasilitas di sekitar pantai ini sudah lengkap. Di jalan penghibur ini banyak berdiri hotel, baik kelas melati sampai berbintang, restoran, kafe, tempat hiburan malam dan sebagainya. Bila sobat ingin mencari oleh - oleh khas Makassar sobat bisa menuju ke jalan Somba Opu yang juga merupakan pusat perbelanjaan kerajinan emas di kota Makassar.Untuk menikmati keindahan pantai Losari ini, sobat tidak dipungut biaya apapun alias gratis. Dan jangan lewatkan untuk berfoto disini dengan latar belakang tulisan raksasa "Pantai Losari". Di pantai ini juga menyediakan berbagai permainan air seperti banana boat, sepeda air atau perahu untuk berkeliling pesisir pantai.

2013/09/19

JALANGKOTE MAKASSAR

Jalangkote Makassar

Orang Makassar mana yang tidak mengenal jajanan ini? Gorengan gurih bernama jalang kote', jajanan khas kota Makassar. Hampir mirip pastel atau panada dari Menado. Bedanya jalang kote' ini rasanya lebih garing di gigitan.

Dari Belanda yang sedang musim semua bunga-bunga bersemi dan bermekaran, saya ingin membagi resep ini dengan anda. Sebelumnya, dari kebun belakang rumah, saya memetik beberapa tangkai bunga “pioen rose” Holland yang saya pajang sebagai penghias resep jalang kote' dari Makassar ini.Jalang kote' sering dijajakan penjaja keliling. Penjaja-nya biasanya anak-anak yang berjalan dari rumah ke rumah. Mereka menjajakan jalang kote' di keranjang anyaman bambu sambil berteriak “jalaaaaaang koteeeeeee.....!!!”.

Daeng si tukang becak yang sedang jahil atau pun orang iseng yang tidak ingin membeli biasanya menjawab, "Tena doe' !!!" (tidak ada uang).

Penganan kecil ini sangat populer dan digemari banyak orang. Penjualnya memasuki halaman rumah petak sederhana sampai ke rumah-rumah gedongan seperti jejeran rumah mentereng dekat Pantai Losari di jalan Haji Bau, tempat kediaman mantan Wapres Jusuf Kalla.

Saya sendiri sangat menyukai jajanan ini. Rasanya sangat gurih, garing, sungguh nikmat disantap hangat. Namun disantap dingin pun tetap enak.

Kombinasi antara rasa kulit yang renyah, sedikit crispy betul-betul maknyus meresap dengan kelezatan isinya yaitu macam-macam sayuran, kentang, daging, telor rebus, mie/mihun. Sangat cocok disantap dengan saus cuka pedes. Rasa pedes ini membuat si penikmat ingin tambah dan tambah lagi.Sebelum menyiapkan bahan, saya membuat saus pedes-nya dulu. Maksudnya biar campuran larutan cuka, air, cabe dan bawang putih bisa meresap dengan baik.

    Cara membuat saus cuka pedes:

Rebus dengan sedikit air, bahan berikut ini: cabe 10 biji, bawang putih 2 atau 3 siung.Lalu haluskan cabe dan bawang putih itu. Air rebusan hangat tadi jangan dibuang, campurkan kembali ke cabe dan bawang putih yang sudah halus. Airnya jangan terlalu banyak, bisa dikira-kira sendiri. Terlalu banyak akan membuat saus kurang pedes. Dan terlalu sedikit, bisa jadi terlalu pedes juga.

        Jangan lupa bubuhi cuka sedikiiiit demi sedikit, sampai diperoleh rasa asam yang diinginkan. Bubuhi juga garam dan gula secukupnya. Ada juga yang suka mencampurkan dengan sedikit susu.

Sesudah membuat saus pedes, langkah selanjutnya adalah membuat isi jalang kote'.

2013/09/12

Daftar Objek Wisata di Makassar

Kota Makassar mempunyai beraneka ragam tempat wisata yang dapat dikunjungi untuk menghabiskan waktu liburan, baik itu masyarakat Makassar ataupun untuk wisatawan yang berasal dari kota lain maupun mancanegara. Objek wisata di Makassar yang paling populer adalah :

    Pantai Losari
    Fort Rotterdam
    Pantai Akarena
    Pulau Laelae
    Pulau Khayangan
    Pulau Samalona
    Benteng Sombaopu
    Pantai Barombong
    Makam Raja-Raja Tallo
    Makam Sjekh Jusuf (Gowa)
    Pelabuhan Paotere
    Taman Makam Pahlawan
    Trans Studio (Indoor Theme Park terbesar di dunia)
    Bantimurung, (Kabupaten Maros)
    Malino, (Kabupaten Gowa)
    Desa wisata Delta Lakkang

Kota Makassar juga sering di sebut dengan nama kota daeng atau kota aging mammiri memiliki potensi wisata Alam yang berfariasi, mulai dari wisata pantai, wisata gunung, wisata budaya. Berikut ini yoshiewafa akan memberikan daftar objek wisata di Makassar yang lebih lengkap lagi :

Objek wisata di kabupaten Gowa :

    Kawasan Dataran Tinggi Malino
    Air Terjun Malino
    Kawasan Bendungan Bili-bili

Objek Wisata di Kabupaten Bulukumba :

    Pantai Tanjung Bira: disepanjang pantai ini terhampar pasir putih yang bening dan halus seperti tepung. Pulau ini terletak di Kecamatan Bonto Bahari sekitar 45 Km dari Kota Bulukumba.
    Tanah Beru Tempat Pembuatan
    Perahu Phinisi: terletak di Pesisir pantai kelurahan Tana Beru sekitar 24 Km dari Kota Bulukumba. Tana Beru dikenal sebagai tempat pembuatan perahu atau kapal tradisional Phinisi.
    Kawasan Adat Ammatoa: Keindahan alam berupa kelestarian kawasan hutan merupakan ciri dari kawasan adat ini, serta budaya masyarakat dengan hidup yang jauh dari hidup modern. Tempat ini terletak di Desa Tana Toa kecamatan Kajang sekitar 56 Km dari Kota Bulukumba, dengan fasilitas tempat penerimaan tamu.

Objek Wisata di Kabupaten Maros :

    Air Terjun Bantimurung: Kawasan ini terletak di Lembah Bukit Kapur / Karst yang curam dengan vegetasi tropis yang subur, sehingga selain memiliki air terjun yang spektakuler juga menjadi habitat yang ideal bagi berbagai spesies dan kupu-kupu terdapat pula sebuah gua yang diberi nama gua mimpi dengan stalaktif dan stalaktimitnya yang menakjubkan sehingga kalau kita berada di gua tersebut serasa seperti dalam mimpi.
    Salukang Karang adalah gua terbesar dengan panjang sekitar 11 Km namun tidak semua pengunjung diperbolehkan masuk ke gua ini. Tempat yang disebut juga Taman Prasejarah Leang-Leang ini terletak pada deretan bukit kapur yang curam.
    Gua Pattunuang, obyek wisata ini selain kaya akan stalaktif dan stalakmityang menakjubkan juga panorama alam sekitarnya sangat menawan dan indah.
    Leang Panninge, merupakan gua yang memiliki stalaktif dan stalakmit juga memberikan kenyamanan tersendiri karena gua tersebut diameternya lapang.
    Cagar Alam Karaenta, obyek lainnya yang berada di Desa Samangki adalah Cagar Alam Karaenta yang merupakan kawasan hutan lindung. Salah satu daya tarik kawasan ini yaitu memiliki gua yang panjangnya sekitar 2.200 meter dan merupakan habitat ideal bagi kera jenis Macaca Maura yang tergolong langka.

Objek Wisata di Kabupaten Pangkajene Kepulauan :

    Pulau Kapoposan: Pulau ini merupakan salah satu dari gugusan kepulauan spermode, Pulau ini memiliki gugusan terumbu karang yang padat dan indah. Untuk menikmati pemandangan alam bawah laut dapat melakukan diving. Pulau ini terletak di Desa Mattiroujung Kec. Luikang Tupabiring.
    Kawasan Karst: Kawasan ini terletak disepanjang perjalanan ke Kabupaten Maros dan PengKep. Karst yang berbentuk gunung batu kapur dengan berbagai bentuk dan model.
    Waterboom: Kawasan yang terletak sekitar 3 Km dari arah Kota Pangkep. Posisinya yang tepat berada di kaki bukit karst Mattampa.

Objek Wisata di Pare-pare :

    Pantai Lumpue
    Objek Wisata Gua Tompangnge biasa juga disebut gua kelelawar
    Water Boom Pare Pare
    Sumur Jodoh
    Kawasan Hutan Jompie

Objek Wisata di Kabupaten Barru :

    Taman Laut Mallusetasi,terletak di Kelurahan Bojo Baru.
    Pantai Labuangnge,terletak di Kelurahan Bojo Baru.
    Pantai Lapakak,terletak di Kelurahan Bojo Baru.
    Air Terjun Wae Saie,terletak di Kelurahan Lompo Riaja.
    Sumber Air Panas Kalompie,terletak di Desa Galung Kecamatan Barru.

Objek Wisata di Kabupaten Luwu :

    Pantai Lalombo merupakan obyek wisata yang terdapat di Kabupaten Luwu. Pantai ini berjarak sekitar 2 Km dari Pusat Kota Palopo, kawasan ini memiliki hamparan pasir putih dan daya tarik yang mempesona. Selain itu, dikawasan ini terdapat pula beberapa fasilita olahraga pantai seperti lapangan volly pantai, area memancing dan menyelam.
    Pantai Bone Pute,terletak di Kecamatan Larompong.
    Gua Liang Andulan,terletak di Desa Siteba Kecamatan Lamasi.
    Wisata Alam Latuppa,terletak di Kecamatan Wara.

Objek Wisata di Kabupaten Pinrang :

    Pulau Kamarrang,terletak di Kelurahan Ujung Labuang.
    Pantai Kappe,terletak di Desa Data,Kecamatan Duampanua.
    Pantai Wae Tuwo,terletak di Desa Wae Tuwo.
    Air Terjun Karawa,terletak di Kelurahan Betteng.
    Air Terjun Kalijodoh,terletak di Kelurahan Betteng.
    Pemandian Air Panas Sulili,terletak di Kelurahan Maminasse.
    Pemandian Air Panas Lemosusu,terletak di Kelurahan Maminasse.

Objek Wisata di Kabupaten Soppeng :

    Panorama Alam Kelelawar: Sejak dulu burung kalong telah menghuni Pusat Kota Watansoppeng dan uniknya mereka hanya mau berdiam bergantungan pada pepohonan yang berada di jantung kota.
    Gua Coddang Citta: Gua ini terletak di Desa Citta Kecamatan Liliraja sekitar 35 Km sebelah timur Kota Watansoppeng. Merupakan salah satu fenomena alam yang terbentuk di kawasan batu gamping karst sekitar jutaan tahun yang silam.
    Pemandian Air Panas Lejja:
    Pemandian Alam Lejja terletak di Desa Bulu Kecamatan Marioriawa sekitar 44 Km dari Kota Watansoppeng.
    Pemandian Alam Ompo: Pemandian ini terletak di Kelurahan Ompo Kecamatan Labata sekitar 3 Km sebelah utara Kota Watansoppeng.

Objek Wisata di Kabupaten Sinjai :

    Pulau Sembilan,terdiri dari 9 buah pulau yaitu,
    Pulau Burungloe
    Pulau Liang liang
    Pulau Kambuno
    Pulau Kodingare
    Pulau Batanglampe
    Pulau Katingdoang
    Pulau Katanalo 1
    Pulau Katanalo2
    Pulau Larearea.

Objek Wisata di Kabupaten Enrekang :

    Buttu Kabobong (Bambapuang) yang terletak di Bambapuang kecamatan Anggeraja sekitar 16 Km dari Kota Enrekang.

Objek Wisata di Kabupaten Bone

    Pantai Tanjung Palette: Terletak di Kecamatan Tanete Riattang Desa Palette dengan jarak sekitar 32 Km kearah selatan Kota Bone.
    Gua Mampu:terletak di Desa Labbeng.
    Gua Cempalagi: terletak di Desa Mallari.
    Pantai Ancue.

Objek Wisata di Kabupaten TanaToraja :

    Ke'te Kesu: terletak sekitar 4 Km dari tetangga Rantepao dengan obyek yang mempesona di desa ini berupa tongkonan, lumbung padi dan bangunan megalit di sekitarnya. Perkampungan ini juga terkenal dengan seni ukirannya dan sekaligus tempat menarik untuk berbelanja cenderamata.
    Londa adalah tebing yang curam, di tebing tersebut dibuatlah banyak lubang mayat (Liang).
    Pallawa: terletak sekitar 12 Km ke Utara dari Rantepao, Tongkonan (Rumah Tradisional) Pallawa adalah satu tongkonan yang menarik, yang terletak diantara pohon-pohon bambu di puncak bukit.
    Batu Tumonga: kawasan pegunungan nan indah ini sekitar 1300 m diatas permukaan laut. Dikawasan ini kita dapat menemukan sekitar 56 batu menhir dalam 1 lingkaran dengan 4 pohon dibagian tengah, kebanyakan batu menhir berketinggian 2-3 m.
    Lemo: di pemakaman Lemo anda dapat melihat hamparan persawahan dan kuburan tebing (Liang) dan bentuk makam lainnya yang sederhana seperti rumah-rumah kecil yang permanen (Patane).
    Borik: tempat ini adalah berupa lapangan pesta bagi banagsawan di Tana Toraja dimana ditengah lapangan ini banyak batu menhir yang tingginya sekitar 3-7 m dengan besar lingkaran (diameter) sekitar 2-5 m.

Objek Wisata di Kabupaten Takalar :

    Pulau Sanrobengi.
    Pulau Lihukan,terletak di kawasan Pantai Bira.
    Pulau Selayar,terletak di arah tenggara dari daratan semenanjung Sulawesi Selatan.
    Benteng Bontobangun.

Objek Wisata di Kabupaten Jeneponto :

    Pulau Harapan,terletak di Desa Mallasoro di sebelah barat Kabupaten Jeneponto.
    Air Terjun Boro,terletak di Kecamatan Kelara,
    Pantai Birtaria Kassi,terletak di Kecamatan Tamalatea.

Objek Wisata di Kabupaten Banteng :

    Pantai Marina Korong Batu: Pantai ini terletak di Desa Baruga kecamatan Pa'jukukang sekitar 18 Km dari Kota Bantaeng.
    Air Terjun Bissapu: Perjalanan menuju air terjun ini sebaiknya dilakukan diwaktu pagi, Disepanjang jalan ini anda dapat merasakan udara sejuk dan pemandangan alam dengan pepohonan hijau dikanan kiri jalan.
    Hutan Wisata Gunung Loka:terletak di Desa Bonto Marranu,Kecamatan Uluere.
    Pantai Tope Jawa:terletak di Desa Topejawa.
    Pantai Tanakeke.

Nah itulah tempat wisata di makassar yang terletak di pulau Sulawesi. yoshiewafa persembahkan untuk menjadi informasi sarana tempat liburan dan rekreasi Anda bersama keluarga atau orang yang dekat dengan Anda.